Asah Kemampuan Personel, Ditsamapta Polda Kalteng Gelar Latihan Beladiri Borgol Polri

oleh
oleh

Palangka Raya – untuk meningkatkan dan memperkuat kemampuan personel, Ditsamapta Polda Kalteng Rutin laksanakan latihan Beladiri Borgol Polri

Dalam melaksanakan kegiatan latihan bela diri borgol Polri ini diikuti oleh seluruh personel Ditsamapta. Bertempat di Mako Ditsamapta Polda Kalteng, Jl. Bhayangkara, Kota Palangka Raya. Selasa (04/02/2025).

Dirsamapta Polda Kalteng Kombes Pol Arie Sandy Z. Sirait, S.I.K., M.Si. mewakili Kapolda Kalteng Irjen Pol Djoko Poerwanto menyampaikan bahwa kegiatan latihan bela diri borgol Polri termasuk untuk memastikan setiap personel siap menjalankan tugas dengan profesional dan aman.

Latihan ini dilatihkan untuk seluruh personel terkhusus petugas yang bertugas dalam pengamanan, penangkapan, dan pengawalan tahanan. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kasi Pasdal Ditsamapta Polda Kalteng, Kompol Muludin, S.Sos.

“Latihan bela diri borgol Polri ini penting untuk meningkatkan keterampilan personel dalam menangani tersangka, menjaga keamanan, serta meminimalisir potensi perlawanan yang dapat membahayakan petugas dan tersangka itu sendiri,” ungkap Arie.

Dalam latihan ini, para peserta diajarkan teknik-teknik dasar penggunaan borgol dengan benar dan aman, serta cara-cara pengendalian situasi yang melibatkan benda tersebut. Selain itu, latihan juga menekankan pentingnya komunikasi dan koordinasi antar personel dalam pelaksanaan tugas di lapangan.

“Pelatihan ini diharapkan dapat meningkatkan kemampuan personel dalam mengatasi berbagai kemungkinan yang terjadi di lapangan. Keamanan dan keselamatan petugas maupun masyarakat menjadi prioritas utama,” tambah Arie.

(Yo/adji/sam).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *